Aneka rumor dan selentingan tentang ponsel andalan baru Samsung, Galaxy S6 dan S6 Edge, dibuktikan kebenarannya ketika dua perangkat itu secara resmi diperkenalkan ke publik.
Wartawan KompasTekno, Oik Yusuf, hadir langsung di acara peluncuran hari ini, Minggu (1/3/2015), dalam acara bertajuk Samsung Galaxy Unpacked 2015 di Barcelona, Spanyol. "Tujuan kami sederhana, menciptakan smartphone paling indah dalam sejarah Samsung," kata CEO Samsung JK Shin dalam acara peluncuran, sambil menambahkan bahwa desain kedua Galaxy S6 dirancang dari nol.
Sementara Younghe Lee, Head of Global Marketing Samsung mengatakan bahwa Samsung Galaxy S6 dan S6 Edge adalah hasil dari upaya Samsung dalam mendefinisi ulang desain dan performa sebuah smartphone. "Yang pasti, smartphone ini tidak akan bengkok," kata Lee di atas panggung yang disambut tawa hadirin.
Galaxy S6 dan S6 Edge adalahsmartphone Android flagship dari Samsung yang menduduki posisi teratas dalam hierarki produk ponsel pintar merek asal Korea Selatan tersebut.
Samsung untuk pertama kalinya menerapkan pemakaian material logam dan kaca secara ekstensif pada tubuh Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge yang berbalut logam di sisi-sisinya, dengan layar kaca yang membulat di bagian pinggir. Belum ada informasi mengenai harga dan ketersediaan Galaxy S6 di pasaran-pasaran dunia, tapi bocoran sebelumnya menyebutkan bahwa banderol perangkat ini bisa mencapai kisaran Rp 15 juta.
Samsung Galaxy S6 dikabarkan bakal mengusung bodi tipis berbahan alumunium dengan casing penutup terbuat dari plastik. Dibagian layar bakal memakai ukuran yang lebih besar tepatnya 5,5 inchi dengan teknologi layar fleksibel In Plane Swictching Ultra AMOLED, jika pada generasi sebelumnya mengandalkan bentang resolusi Full HD, lain cerita dengan Galaxy S6 yang kemungkinan besar akan terbit memakai layar beresolusi 4K ditambah kerapatan gambar diatas produk teranyar mereka saat ini yaitu Galaxy Note 4.
Samsung S series generasi ke enam itu dipastikan datang menggunakan sistem operasi terbaru Google yakni Android 5.0 atau Android Lollipop dengan navigasi lebih komplit. Belum ada kepastian berapa kaliber kamera yang akan dipasangkan pada Samsung Galaxy S6, namun menurut salah satu situs review cukup terpercaya mengatakan bahwa jagoan samsung ditahun 2015 itu akan terpasangkan kamera utama bersensor 21 Mp diperkuat auto fokus, LED Flash serta dibagian depannya dipasang juga kamera sekunder dengan sensor 5 mp sangat mumpuni dipakai buat selife maupun video call.