Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Polda Jawa Barat akan mengawal suporter tim Persib Bandung (Viking) yang akan datang menyaksikan final Piala Presiden di Stadion Umum Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (18/10). "Suporter Persib Bandung nantinya akan dikawal oleh pihak Polda Jabar. Mereka memang ikut serta mengamankan agenda ini," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Mohammad Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (13/10).
Iqbal mengatakan pengamanan ketat yang dilakukan Polda Metro Jaya bertujuan mengantisipasi pelanggaran yang dilakukan oknum-oknum tertentu. Lebih lanjut, Iqbal menuturkan terlaksananya final Piala Presiden di Stadion GBK dengan aman merupakan momentum untuk menunjukkan bahwa Jakarta merupakan tuan rumah yang baik. "Intinya pihak The Jakmania sudah sepakat, Persib juga akan jadi tamu yang baik. Untuk bobotoh yang jalan dari Bandung ke Jakarta akan diamankan oleh Polda Jabar," ujarnya.
Sementara itu, untuk pengamanan terhadap titik rawan, Iqbal mengaku Polda Metro Jaya telah melakukan pemetaan terhadap kawasan-kawasan yang berpotensi terjadi bentrok. "Sudah ada arahan kepada Kapolres untuk mengamankan daerah rawan seperti sepanjang kawasan tol yang menuju ke Jakarta. Kita minta pengamanan dilakukan sebelum dan sesudah pertandingan," ujarnya. Selain itu, Iqbal juga mengatakan akan melakukan pemeriksaan terhadap penonton untuk mengantisipasi masukknya benda-benda yang memiliki potensi risiko membahayakan orang lain. "Siapapun yang melakukan perbuatan melawan hukum akan kami tindak. Tidak ada barang berbahaya yang masuk ke dalam GBK, kita akan sweeping," ujarnya.
Hingga kini, Polda Metro Jaya masih melakukan rapat dengan pihak-pihak terkait untuk memastikan kembali kesiapan pengamanan terhadap pelaksanaan final tersebut. Sebelumnya, berbicara pada acara jumpa pers bersama dengan Steering Commitee Piala Presiden Maruarar Sirait dan CEO Mahaka Sports Hasani Abdulgani, Tito juga mengatakan jajaran Polda Metro Jaya yang jumlahnya 30 ribu orang akan bersiaga satu di seluruh wilayah di Jakarta, terutama titik vital yang akan dilewati suporter-suporter Persib. "Polda Metro Jaya juga akan melakukan sweeping terhadap suporter yang ke area stadion. Minuman keras, laser pointer, dan kembang api akan kami sita," kata Tito sambil menjelaskan bahwa sweeping akan dilakukan sejak kelompok suporter memasuki area Jakarta. (CNNIndonesia)